PANORAMA PANTAI LOGENDING DI KABUPATEN KEBUMEN
MASIH MENARIK BAGI WISATAWAN
TETAPI BELUM DIKELOLA DAN DITANGANI SECARA MAKSIMAL
OLEH:
SAPTOYO, S.E, M.Sc
Pantai Logending terletak di pesisir selatan Pulau Jawa tepatnya berada di muara Sungai Ayah Kabupaten Kebumen Jawa Tengah. Untuk mengunjungi tempat wisata Pantai Logending di Kabupaten Kebumen ini, pengunjung bisa menggunakan jalan darat dengan jarak tempuh kurang lebih 30 km dari kota Gombong. Pantai Logending memiliki dasar perairan yang landai, berpasir putih, air laut yang jernih dan gelombang air laut yang tidak terlalu besar sehingga sangat nyaman untuk berenang. Bagi pengunjung yang sedang berenang di pantai ini, akan lebih nyaman apabila berenang dekat lereng bukit, karena perenang akan terlindung dari gelombang air laut dan tempatnya lebih teduh. Di pantai Logending wisatawan dapat juga menggunakan jasa berkuda keliling pantai dengan ongkos yang sangat murah. Tidak kalah menariknya, Sungai Ayah yang bermuara di pantai Logending juga menawarkan panorama yang sangat indah. Sungai Ayah memiliki kharakteristik dengan bibir sungainya yang ditumbuhi dengan subur hutan mangrove spesies Rhizohopora dan dibentengi oleh gunung kapur menjulang ke angkasa yang sangat menambah indahnya panorama alam pesisir pantai ini. Jasa berperahu berkeliling ke arah hulu Sungai Ayah telah tersedia dengan ongkos yang sangat murah. Dengan membayar lima ribu rupiah pengunjung sudah dapat bekeliling sungai dengan jarak 5 km dari hilir ke hulu sungai pulang pergi.
Pantai Logending dengan potensi wisata alamnya yang sangat menawan ini telah memberikan manfaat secara ekonomi berupa pendapatan bagi tidak sedikit masyarakat setempat. Berbagai pengembangan usaha jasa pariwisata, rumah makan, dan kedai souvernir dan cinderamata khas daerah turut meramaikan tempat wisata pesisir ini. Jumlah pengunjung per bulan tidak kurang dari 15.000 orang. Jumlah pengunjung akan meningkat drastis pada saat musim liburan. Namun bila melihat dari beberapa sisi dari tempat wisata ini, masih saja kelihatan kesemrawutan dan penataan yang tidak optimal. Onggokan sampah masih terlihat dimana-mana dan bangunan kedai para pedagang berdiri tidak beraturan.
Terbebasnya pantai dari sampah yang berserakan, polusi, teraturnya bangunan kedai atau warung penjaja makanan atau minuman dan tersedianya fasilitas umum yang memadai adalah faktor-faktor yang sangat mendukung daya tarik berkembangnya pariwisata pesisir seperti pantai Logending ini. Diharapkan dimasa mendatang upaya mengoptimalkan tata ruang pantai Logending guna menunjang pariwisata pesisir (coastal tourism) ini menjadi salah satu agenda utama pemerintah daerah sehingga Pantai Logending menjadi tempat wisata pesisir yang bersih, sehat dan menawan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar